Tiru Khabib, Pacquiao Ikut-ikutan Tolak Lawan McGregor

Manny Pacquiao mengikuti langkah Khabib Nurmagomedov dengan menolak pertarungan melawan Conor McGregor.

Manny Pacquiao mengikuti langkah Khabib Nurmagomedov dengan menolak pertarungan melawan Conor McGregor setelah Notorious dikalahkan Dustin Poirier di UFC 257, 24 Januari lalu.

Pacquiao sempat dihubungkan pertarungan di ring tinju melawan McGregor sebelum petarung asal Republik Irlandia itu menghadapi Poirier di UFC 257.

McGregor juga sempat menyatakan duel melawan Pacquiao hampir pasti terjadi di 2021. Namun, kekalahan McGregor dari Poirier di UFC 257 membuat Pacquiao mengurungkan niat melawan The Notorious.

"Sangat disayangkan, seperti McGregor terlalu meremehkan Poirier dan kalah KO. Mungkin dia memikirkan saya saat pertarungan. Saya pikir minat untuk pertarungan ini [Pacquiao vs McGregor] saat ini tidak ada," ujar Pacquiao dikutip dari BJ PENN.

Pacquiao meyakini McGregor saat ini harus fokus mengangkat kembali namanya di UFC. Petarung 32 tahun itu tidak bisa tampil di ring tinju, seperti yang dilakukannya pada 2017 saat melawan Floyd Mayweather Jr. Ketika itu McGregor tampil di ring tinju usai merebut gelar juara dunia kelas ringan UFC.

"McGregor punya urusan untuk diselesaikan di UFC. Ini hasil menyedihkan, yang seharusnya bisa menyenangkan jika pertarungan dimenangi McGregor," ucap Pacquiao.

[Gambas:Video CNN]

Pacquiao mengikuti langkah Khabib yang lebih dulu menolak tawaran melawan McGregor. Khabib mengaku tidak tertarik kembali bertarung di UFC setelah tidak ada petarung kelas ringan yang membuatnya terkesan.

Pacquiao sendiri dijadwalkan melawan Ryan Garcia tahun ini. Namun, hingga kini tanggal pasti duel Pacquiao vs Garcia belum ditentukan.

0 comments